Lomba Replika Tameng di Museum Bengkulu

Hallo Sobat Muaeum!

Pada tanggal 31 Oktober 2023 Museum Negeri Bengkulu melakukan penilaian perlombaan Replika Koleksi Tameng Museum Negeri Bengkulu. Perlombaan ini sudah dimulai pada tanggal 16 Oktober 2023. Tempat pelaksanaan kegiatan ini yaitu bertempat di aula Museum Negeri Bengkulu. Lomba replika tameng Museum Negeri Bengkulu bertujuan untuk mengigatkan lagi masyarakat Bengkulu bahwa kita memiliki jenis senjata pertahanan yaitu tameng yang sangat kuat terbuat dari rotan dengan teknik pembuatan susun anyam. Penilaian juri terhadap tameng ini seperti teknik menjalin, ragam hias yang di tampilkan dan tameng paling mirip dengan kepunyaan Museum Negeri Bengkulu.

Tameng Museum Negeri Bengkulu adalah perisai yang terbuat dari rotan yang menggunakan teknik pembuatan susun anyam. Berikut adalah nama-nama pemenang lomba Replika Tameng Museum Negeri Bengkulu:

Pemenang 1 Tatang jauhari

Pemenang 2 Cubindi

Pemenang 3 Dwi Waryani

Harapan 1 Celvin Nolan F

Harapan 2 Nanda Aprianti

Dengan berakhirnya perlombaan Replika Tameng Museum Negeri Bengkulu ini Museum Negeri Bengkulu berharap di tahun yang akan datang para peserta lebih antusias lagi mengikuti perlombaan-perlombaan yang ada di Museum Negeri Bengkulu dan untuk peserta yang belum menjadi pemenang jangan patah semangat.

Serunya Lomba Tradisional Bakiak

Hallo Sobat Museum!

Pada tanggal 31 Oktober 2023 Musuem Negeri Bengkulu mengadakan perlombaan permainan tradisional Bakiak atau Terompah Tingkat SMP Se-Derajat. Permainan terompah ini merupakan jenis permainan tim yang sangat membutuhkan kekompakan dan kecepatan hal ini terlihat dari system kerja dari permianan ini yaitu membutuhkan 3 orang atau lebih untuk menjalanakannya, aba-aba dan irama dalam berjalan merupakan bukti kekompakan tim. Penilaian juri terhadap permianan ini yaitu dengan cara tim yang pertama mencapai garis finis adalah tim yang menjadi pemenangnya.

Permainan bakiak ini bertempat di depan gedung sekretariat Museum Negeri Bengkulu. Pengumuman pemenang lomba bakiak di bacakan pada hari itu juga dan berikut adalah nama-nama pemenang permainan tradisional bakiak

Pemenang 1 dari MTS N 1 Kota Bengkulu

Pemenang 2 daei SMP Generasi Rabbani

Pemenang 3 dari SMP N 8 Kota Bengkulu

Harapan 1 dari MTS N 1 Kota Bengkulu

Harapan 2 dari SMP IT Hidayatullah

Harapan 3 dari SMP IT Generasi Rabbani

Dengan berakhirnya perlombaan permainan Tradisional Bakiak ini Museum Negeri Bengkulu berharap di tahun yang akan datang para peserta lebih antusias lagi mengikuti perlombaan-perlombaan yang ada di Museum Negeri Bengkulu dan untuk peserta yang belum menjadi pemenang jangan patah semangat.

Ragam Hias Aksara Ulu

Hallo Sobat Musuem!

Pada tanggal 30 Oktober 2023 Museum Negeri Bengkulu mengadakan perlombaan melukis dengan tema Ragam Hias Aksara Ulu, perlombaan dilaksanakan bertempat di aula Museum Negeri Bengkulu pada pukul 09.00 dan berakhir pada pukul 13.00. Perlombaan ini bertujuan untuk melestarikan aksara atau tulisan nenek moyang yang ada di Provinsi Bengkulu kita ketahui bahwa aksara Ka-Ga-Nga atau aksara Ulu ini bukan hanya ada di Provinsi Bengkulu saja tetapi tersebar juga di Provinsi Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu dan Provinsi Lampung

Sementara itu, definisi aksara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah sistem tanda grafis yang digunakan manusia untuk berkomunikasi dan sedikit banyak mewakili ujaran. Diketahui bahwa aksara ka-Ga-Nga atau Ulu yang ada di Museum negeri Bengkulu ini berisi tentang pengobatan, silsilah marga, cerita rakyat, petuah nenek moyang, jampi-jampi dan hukum adat.

Dengan diadakannya lomba ini secara tidak langsung kita telah melestarikan budaya dan sejarah yang ada di Provinsi Bengkulu. Pengumuman perlombaan di bacakan pada hari itu juga dan berikut adalah nama-nama pemenang lomba lukis dengan tema Ragam Hias Aksara Ulu

Pemenang 1 Amanda Tufailah F dari SMA N 5 Kota Bengkulu

Pemenang 2 Shabirah Fathana dari SMP N 18 Kota Bengkulu

Pemenang 3 Fatin Aura Tsabitah dari SMA N 7 Kota Bengkulu

Harapan 1 Najwa Rizky Emilia dari SMA N 5 Kota Bengkulu

Harapan 2 Safa Aqilah Putri dari MTS N 1 Kota Bengkulu

Harapan 3 Kiandra Rekha Azalia dari SD Islam Al Azhar

Pemenang Favorit Sheva Azzahra dari MTS N 1 Kota Bengkulu

Pemenang Favorit Idel Aufa Harun dari SMP IT Iqra Kota Bengkulu

Lomba Solo Song di Museum

Hallo Sobat Museum!

Pada tanggal 25 Oktober 2023 Museum Negeri Bengkulu mengadakan perlombaan Solo Song Tingkat Umum. Perlombaan ini bertujuan untuk melestarikan lagu-lagu daerah yang ada di Provinsi Bengkulu. Waktu pelaksanaan perlombaan Solo Song Tingkat Umum ini berlangsung 2 hari yang mana hari pertama adalah tahap penyisihan dan hari kedua yaitu babak final dari perlombaan Solo Song Tingkat Umum yang di adakan Museum Negeri Bengkulu.

Peserta lomba Solo Song Tingkat Umum ini bukan hanya berasal dari Kota Bengkulu tetapi ada juga dari kabupaten-kabupaten yang ada di provinsi Bengkulu. Tempat perlombaan Solo Song Tingkat Umum yang di adakan Museum Negeri Bengkulu ini berlangsung di halaman taman museum dan aula Museum Negeri Bengkulu.

Pengumuman pemenang perlombaan Solo Song Tingkat Umum Museum Negeri Bengkulu di umumkan pada hari kedua saat final, berikut adalah nama-nama pemenang lomba Solo Song Tingkat Umum Se-Provinsi Bengkulu yang di adakan Museum Negeri Bengkulu

Pemenang 1 Indra Gunawan

Pemenang 2 Arya Gilang

Pemenang 3 Thalita Ayudya

Harapan 1 Afriko Effendi

Harapan 2 Yuniarti

Harapan 3 Deas Susanti

Kostum Terbaik Wanita Zakhia Deswita

Kostum Terbaik Pria Dedi Azhari

Faforit Wanita Mulyanti

Faforit Pria Reko Japan

Dengan berkhirnya pelombaan Solo Song Tingkat Umum yang telah di laksanakan harapannya kepada masyarakat Bengkulu untuk tetap melestarikan lagu-lagu daerah yang kurang eksis dan perhatian di masyarakat untuk peserta yang belum menjadi pemenang jangan patah semangat tetap terus asah kemampuan bernyayinya mungkin di perlombaan yang akan datang menjadi pemenangnya.

Lomba Permainan Tradisional “Palak Babi”

Pada tanggal 23 Oktober 2023 Museum Negeri Bengkulu mengadakan perlombaan permainan tradisional dari Provinsi Bengkulu yaitu Palak Babi. Perlombaan permaianan tardisional palak babi Museum Negeri Bengkulu dilaksanakan di halaman samping parkiran karyawan dan staf Museum Negeri Bengkulu. Perlombaan ini di main kan oleh pelajar SMP Se-derajat yang ada di Bengkulu,

sistem permainan ini yaitu peserta memainkan dua bilah kayu yang panjang sebagai pemukul atau pencungkilnya dan kayu yang kecil sebagai sasarannya, pemain berkesempatan memukul sebanyak 3 kali dan pemainnya 5 orang sedangkan lawan dari pemain ini bertugas menangkap kayu kecil yang di cungkil atau dipukul, permainan ini terdiri dari 2 sampai 3 babak itulah sedikit gambaran permainan tradisional palak babi yang ada di Provinsi Bengkulu untuk lebih mengenal permainan-permainan tradisional yang ada di Provinsi Bengkulu kita dapat mengunjungi Museum Negeri Bengkulu karena di sana terdapat banyak sekali budaya dan sejarah masyarakat Bengkulu yang harus tetap dilestarikan.

Pemenang perlombaan Permainan Tradisional Palak Babi Museum Negeri Bengkulu nantinya mendapatkan uang pembinaan piala dan piagam berikut adalah nama-nama sekolah yang menjadi pemenang permainan tradisional palak babi tingkat SMP Se-derajat Museum Negeri Bengkulu

Pemenang 1 dari SMP Negeri 8 (B) Kota Bengkulu

Pemenang 2 dari SMP Negeri 8 (A) Kota Bengkulu

Pemenang 3 dari SMP Negeri 2 (A) Kota Bengkulu

Harapan 1 dari SMP Generasi Rabbani Kota Bengkulu

Harapan 2 dari SMP Negeri 2 (B) Kota Bengkulu

Harapan 3 dari SMP Negeri 9 Kota Bengkulu

Dengan berakhirnya permainan Tradisional Palak Babi Museum Negeri Bengkulu diharapkan kepada pelajar agar tetap melestarikan permainan-permainan tradisional yang ada di Provinsi Bengkulu untuk peserta yang belum berkesempatan menjadi pemenang dalam perlombaan ini jangan patah semangat mungkin di perlombaan yang akan datang menjadi pemenangnya, tetap jaga sportifias dan kebersamaan.

Keren, Dikbud Prov. Bengkulu Raih Penghargaan Peduli Penyiaran Pada Acara Gebyar Literasi Nusantara KPID Bengkulu

Keren, Dikbud Provinsi Bengkulu Raih Penghargaan Peduli Penyiaran Pada Acara Gebyar Literasi Nusantara KPID Bengkulu

Sobat Dikbud,

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu, berhasil meraih penghargaan kategori Peduli Penyiaran pada kegiatan Gebyar Literasi Nusantara 2023, Jum’at (13/10).  yang diselenggarakan oleh Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Bengkulu.

Kegiatan ini, juga berhasil memecahkan Museum Rekor Indonesia (MURI), karena berhasil memberi literasi kepada pemilih pemula bagi pelajar SLTA dan SLTP se-Provinsi Bengkulu yang mencapai 15.000 orang peserta. Kegiatan ini juga dihadiri oleh ASN hingga masyarakat umum yang dipusatkan di Lapangan Merdeka Kampung Kota Bengkulu, diawali dengan jalan santai yang dilepas secara langsung oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah. Kemudian dilanjutkan dengan senam bersama seluruh peserta Gebyar Literasi Nusantara.

Dalam kesempatan ini Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu, Saidirman, S.E., M.Si. dalam penyampaiannya mengungkapkan, penghargaan yang didapat merupakan hasil kerja keras dan sinergisitas seluruh pegawai Dikbud Provinsi Bengkulu. Penghargaan ini juga menjadi bukti nyata komitmen Dikbud Provinsi Bengkulu untuk selalu meningkatkan kualitas pelayanan dan penyiaran, ” imbuhnya. 

“Keberhasilan kami ini berdasarkan ketepatan waktu dalam menyampikan informasi yang didapat dan disesuaikan dengan cara kolaborasi dengan seluruh bidang,” tambahnya. 

Disisi lain Saidirman, S.E., M.Si. juga sangat mengapresiasi program yang digagas KPID ini untuk memberikan edukasi kepada masyarakat khususnya di Provinsi Bengkulu agar lebih kritis terhadap informasi yang beredar.