Pameran Keliling 2022 Mengenal Sejarah Dan Budaya Melalui Kekayaan Koleksi Etnografi Museum Negeri Bengkulu di Kabupaten Rejang Lebong

Published by TIM WEBSITE DIKBUD on

Halo sobat Museum. Pameran keliling merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan oleh Museum Negeri Bengkulu, pada tanggal 24 Agustus 2022 Museum Negeri Bengkulu mengadakan kegiatan pameran keliling di Aula SMK N 1 Kabupaten Rejang Lebong. Pembukaan pameran keliling ini di hadiri oleh Wakil Bupati Rejang Lebong, Kepala Cabang Dinas, Waka Polsek dan koramil.

Kepala UPTD Museum Negeri Bengkulu Didi Hartanto, S.E menyampaikan dasar pelaksanaan kegiatan ini yaitu peraturan PERMEN DIKBUD NO 15/T/2022 tentang penerima dana alokasi khusus non fisik bantuan operasional penyelenggaraan museum tahun anggaran 2022, kegiatan pameran ini bertujuan:

  1. Memberikan pengetahuan kepada masyarakat, khususnya pelajar di kabupaten rejang lebong terkait informasi dan pengetahuan seputar sejarah dan koleksi museum
  2. Mengenalkan tugas pokok dan fungsi museum sebagai lembaga penyelamatan dan pelestarian benda peninggalan sejarah dan budaya.
  3. Menumbuhkembangkan rasa memiliki terhadap peninggalan sejarah dan budaya sehingga dapat berpartisipasi dalam upaya melindungi serta melestarikan sejarah dan budaya.

Adapun tema dari pameran keliling yaitu “MENGENAL SEJARAH DAN BUDAYA MELALUI KEKAYAAN KOLEKSI ETNOGRAFI MUSEUM NEGERI BENGKULU”

Pelaksanaan kegiatan ini dimulai tanggal 24 s/d. 26 Agustus 2022, tempat Pelaksanaan pameran yaitu Aula SMK N 1 Kabupaten Rejang Lebong.

Kepala UPTD Museum Negeri Bengkulu juga menyampaikan pameran ini merupakan salah satu ajang promosi bagi museum untuk mengenalkan koleksi sejarah dan budaya tradisional sebagai produk budaya yang tinggi nilainya dan sangat penting artinya untuk dunia pendidikan serta meningkatkan aspirasi masyarakat terhadap warisan budaya bangsa khususnya daerah Bengkulu yang ada di museum.

untuk itu saya menghimbau seluruh elemen masyarakat dan pemerintah di Kabupaten Rejang Lebong agar ikut berpartisipasi dalam meningkatkan pelestarian sejarah dan budaya Bengkulu, karena pelestarian warisan sejarah dan budaya sebagai wahana pembelajaran bagi masyarakat melalui museum yang selama ini terkesan masih kurang dekat dengan masyarakat harus kita ubah sehingga memiliki daya pikat yang tinggi. mudah-mudahan pameran ini menjadi titik awal untuk membangun kepercayaan publik agar lebih cinta dan peduli terhadap pelestarian sejarah dan budaya bengkulu.

Kata sambutan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu yang kali ini diwakili oleh Kepala Cabang Dinas yaitu ibu Inne Kristanti, SP, M.Si. beliau mengatakan dari sisi pendidikan dan kebudayaan, peran pameran keliling Museum Negeri Bengkulu yang berjudul “MENGENAL PERADABAN MASA LAMPAU MELALUI KOLEKSI ETNOGRAFI MUSEUM NEGERI BENGKULU” sangat besar manfaatnya bagi penguatan nilai sejarah dan budaya bagi pelajar dan masyarakat. Melalui pameran keliling ini, banyak sekali pelajaran, informasi, dan pengetahuan yang dapat kita gali. Oleh sebab itu, besar harapan saya khususnya kepada pelajar yang berkunjung untuk bertanya seputar koleksi yang dipamerakan di Museum Negeri Bengkulu.

Adapun harapan kami atas pelaksanaan pameran keliling ini adalah, jika masyarakat Rejang Lebong berkunjung ke Bengkulu, mari kita kunjungi Museum Negeri Bengkulu. Museum Negeri Bengkulu, beralamat di jalan pembangunan no.8 padang harapan Kota Bengkulu. Di museum, bapak-bapak, ibu-ibu, serta pelajar dapat melihat berbagai koleksi dari seluruh suku yang ada di Provinsi Bengkulu.

Sambutan Dari bapak Hendra Wahyudiansyah, S.H Wakil Bupati Rejang Lebong sekaligus pembuka kegiatan pameran, beliau mengucapkan selamat kepada SMK N 1 Rejang Lebong sebagai tuan rumah, hal ini menjadi kesempatan bagus untuk tuan rumah agar dapat mempromosikan sekolahnya kepada masyarakat terutama pelajar-pelajar yang datang. Kami juga menghimbau kepada kepala cabang dinas pendidikan dan kebudayaan Rejang Lebong agara dapat memberikan pengumuman dan mensosialisasikan kegiatan ini kepada sekolah-sekolah untuk dapat hadir dan mengikutinya. Museum sanagat penting peranannya bagi anak-anak kita karena di museum terdapat budaya masyarakat Bengkulu, kita dapat belajar dengan adanya museum keliling ini. Kami berterima kasih kepada Museum Negeri Bengkulu telah memilih Rejang Lebong sebagai tuan rumah dalam kegiatan kali ini. Kami berharap kegiatan ini diadakan terus menerus setiap tahunnya di kabupaten Rejang Lebong.

Museum Negeri Bengkulu dalam kegiatan ini juga memberikan doorprice kepada pengunjung yang datang, pada saat pengunjung selesai melihat pameran dari pihak museum mengumpulkan pelajar dan memberikan pertanyaan seputar pameran keliling yang dilaksanakan di Kabupaten Rejang Lebong, kepada pelajar yang mengacungkan tangan dan dapat menjawab dengan benar Museum Negeri Bengkulu akan memberikan hadiah berupa bingkisan.


0 Comments

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *